Motor Presiden Jokowi Diserbu Pengunjung IIMS 2018

Motor chopper Jokowi di IMS 2018 diserbu pengunjung.

Pameran otomotif nasional Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 kali ini punya keriuhan baru setelah Presiden Joko Widodo berkenan memajang motor Chopper miliknya yang berkelir emas.

Bukan hanya motornya, Presiden juga ikut hadir pada pembukaan event pada 19 April 2018. Berbusana kasual dengan jaket denim dan sepatu kets, Presiden Jokowi berkeliling booth IIMS 2018 tampil kontras di tengah para tamu VVIP yang tampak formal.

Kembali lagi soal motornya, Chopper yang dibeli dari hasil buah karya anak bangsa ini mencuri perhatian para pengunjung IIMS 2018. Pantauan Kompas.com, booth outdoor tempat motor Jokowi mejeng ramai didatangi dan bergantian orang berfoto.

Baca juga: Jokowi Mampir ke Area Motor Kustom di IIMS 2018

Chopper RI 1 berbasis Royal Enfield Bullet tersebut dipagari dengan pembatas merah, dan tak diperkenankan dinaiki. Pengunjung hanya bisa berfoto di luar pembatas, tapi tak mengurungkan keinginan mereka untuk mengabadikan momen bersama tunggangan orang nomor satu di Indonesia tersebut.

Salah satu pengujung, Wandy Batubara, yang juga berfoto bersama keluarganya mengungkapkan, sah-sah saja Presiden hobi sepeda motor modifikasi. Dirinya juga memuji terkait dengan modifikasinya.

Chopper-nya bagus, aslinya, kan, Royal Enfield ya, bagus dan feel chopper-nya bagus, ujar Wandy yang juga seorang biker kepada Kompas.com, Minggu (22/4/2018).

Namun, dirinya bertanya-tanya soal modifikasi ubahan rangka, bagaimana caranya supaya bisa legal dipakai di jalanan.

Kalau bisa diberitahu bagaimana caranya biar modifikasinya tidak melanggar untuk digunakan di jalanan karena perubahan rangka itu. Jadi kita bisa tiru, tutur Wandy.

Begitu juga Irfan Naufal pemuda yang bekerja di salah satu perusahaan swasta, yang cukup kagum dengan motor modifikasi RI 1. Motor Presiden keren, saya juga mau modif, tapi arahnya ingin ke bobber, ucap Ifran.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel