Mesin Baru Ertiga Bakal Dipakai di Model Lain?
- All New Ertiga resmi hadir sebagai produk world premiere di pameran IIMS 2018 lalu. Beragam ubahan untuk pertama kali diperlihatkan Suzuki pada MPV terbaru ini termasuk mesin terbaru K15B.
Jadi pertanyaan adalah apakah mesin ini nantinya dapat digunakan pada model Suzuki lainnya? Sebab, mesin lama K14B juga ikut digunakan untuk model hatchback Suzuki yakni Swift.
"Saya belum dapat bicara, apakah mesin ini nanti bakal dipakai di Suzuki Swift atau produk lainnya," ucap Head of 4W Product Development and Accesories PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Yulius Purwanto saat ditemui beberapa waktu lalu.
Yulius mengungkapkan jika melihat sejarah pengembangan produk Suzuki sebelumnya, tidak menutup kemungkinan mesin terbaru ini bisa dihadirkan di model-model Suzuki lainnya di masa depan.
Baca juga : Suzuki All New Ertiga, MPV Terbaik di IIMS 2018
"Jadi investasi mesin, merupakan investasi yang besar. Ini menjadi strategi buat Suzuki. Pasti akan digunakan di produk lain tapi model apa, kita lihat perkembangannya selanjutnya," ucap Yulius.
Mesin K15B diklaim memberikan efisiensi dan tenaga yang lebih baik dibanding mesin lama K14B. Mesin berkapasitas 1.462 cc ini mengeluarkan tenaga maksimum 103 hp di putaran 6.000 rpm dan torsi 138 Nm di 4.400 rpm.
Dari uji coba Suzuki bersama pihak ketiga, mesin terbaru ini lebih irit 3,3 persen dari mesin terdahulu. Angka 16,73 kilometer per liter untuk transmisi otomatis dan 18,09 kilometer per liter untuk transmisi manual jadi hasil uji yang didapat mesin terbaru K15B.