Kekesalan Terpendam SPG dalam Pameran

Sales Promotion Girl berpose di samping mobil yang dipamerkan di Indonesia International Motor Show 2018 di JI Expo Kemayoran, Jakarta, Kamis (19/4/2018). Pameran otomotif terbesar di Indonesia ini akan berlangsung hingga 29 April 2018 mendatang.

Salah satu risiko yang harus dihadapi seorang sales promotion girl ( SPG) dalam satu pameran otomotif adalah digoda pengunjung. Namun, dari sekian banyak macam godaan, ada satu yang bisa membuat SPG tersinggung.

Seorang SPG dari Suzuki Indomobil Sales selama IIMS 2018, Novita Sari (22), mengaku tersinggung jika ada pengunjung yang menganggap para SPG bagian dari bonus pembelian produk.

Baca juga: Saat SPG Cantik IIMS Diuji Pengetahuan Dunia Otomotif

"Jadi, kadang suka kesal kalau ada yang bilang 'kalau beli mobil ini bisa dapat mbak-nya enggak," ucap Novita saat ditemui di arena IIMS 2018 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Sabtu (28/4/2018).

Novita adalah SPG yang baru saja dinobatkan sebagai Miss Motor Show 2018. Menurut perempuan kelahiran 9 November 1995 ini, para SPG memang kerap bertemu dengan tipikal pengunjung yang menganggap remeh mereka.

"Apalagi kalau di event-event seperti ini pakaian kita cenderung terbuka. Banyak yang berpikir kita hanya memiliki kecantikan, tapi tidak memiliki kepintaran," ucap dara asal Bekasi ini.

Meski terkadang mengalami perlakuan tak mengenakan dari segelintir pengunjung, Novita mengaku tetap menikmati profesi sampingannya itu.

Baca juga: Rebutan Foto dengan SPG Berkostum Unik di Daihatsu

Perempuan yang masih duduk di bangku kuliah ini pun merasa senang bisa meraih predikat sebagai Miss Motor Show 2018. Sebab, predikat itu didapatnya setelah bisa menyisihkan 49 SPG lainnya.

Novita mengucapkan terima kasih kepada penyelenggara dan agen pemegang merek yang menaunginya, yakni Suzuki.

Baca juga: Isu Ras Cukup Kental di Dunia SPG

"Terima kasih juga untuk mama yang selalu mendoakan. Walaupun jarang ketemu, doanya tidak pernah putus," ucap dara asal Bekasi ini.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel