Isuzu Traga Siap Bersaing dengan Mitsubishi L300
Isuzu Jepang melalui perpanjangan tangannya di Indonesia menurunkan baru Traga ke arena pertempuran pikap medium, buat menggoyang sang penguasa segmen tersebut, Mitsubishi L300.
Tak datang dengan tangan kosong, Isuzu menghadirkan Traga dengan berbagai senjata dan amunisi. Beny Dwyanto, Product Marketing Department Head Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) ada tujuh yang menjadi keunggulannya.
Pertama, Traga diklaim memiliki bak terluas di kelasnya. Dimensi kargonya punya panjang 2.810 mm dan lebar 1.620 mm. Hasilnya, Traga memiliki cargo space seluas 4.6 meter persegi dan mampu mengangkut 60 galon air sekali angkut.
Jumlah yang diangkut 12 galon lebih banyak dibandingkan dengan pesaing, ucap Beny, Rabu (9/5/2018).
Baca juga : Bocor, Ini Model Baru Isuzu Pengganti Bison
Kedua, Isuzu menggunakan mesin legendaris Panther 4JA1.L, 2500 cc yang diklaim handal, bandel dan irit bahan bakar. Mesinnya sanggup menghasilkan torsi maksimum sampai 19.5 Kgm, dengan tenaga 80PS.
Ketiga, desain kabin Traga dianggap modern dan nyaman, baik buat berkendara jarak jauh dan dekat. Bagian dalamnya terbilang lega dan punya jarak pandang luas. Sebagai kelengkapan, Isuzu Traga dilengkapi dengan blower, system audio dan digital analog cluster.
Keempat, turning radius yang rendah di angka 4.5 meter, membuat Isuzu Traga lebih mudah bergerak di jalanan sempit.
Kelima, ban Traga lebih besar dengan ukuran 195 R148PR dan diklaim punya kemampuan pengereman lebih baik baik untuk menunjang keamanan baik di tanjakan maupun jalan rata.
Terakhir yaitu soal jaminan servis dan suku cadang. Isuzu Traga menggunakan 68 persen komponen common use dengan produk Isuzu lainnya.
Sehingga ada jaminan ketersediaan spare part dengan harga yang terjangkau. Kemudian, mesin 4JA1-L (msin Panther) yang digunakan, sudah sangat familiar dengan banyak mekanik di seluruh Indonesia, ucap Beny.