Honda Monkey 2019 Dijual di Bawah Rp 50 Juta

Honda Monkey 2019 resmi dipasarkan di Malaysia


- Tingginya animo masyarakat di Malaysia, akhirnya membuat Boon Siew Honda Malaysia kembali memasarkan Honda Monkey. Motor ikonik dengan berdimensi mungil ini dipasarkan dengan harga 13.999 ringgit atau Rp 48,8 juta lebih.

"Setelah berbulan-bulan menampilkan di banyak pameran, kami menerima respons positif dari masyarakat untuk kembali menawarkan model ikonik ini di pasar Malaysia," kata Boon Siew Honda Managing Director and Chief Executive Officer Keiichi Yasuda, yang dilansir dari Paultan.org, Jumat (28/9/2018).

Monkey yang di Malaysia sudah mengusung mesin MSX 125 SF lengkap dengan pendingin udara. Mesin ini diklaim menjadi yang paling bertenaga yang dimiliki Monkey sejak pertama diproduksi pada 1963.


Dengan kubikasi 125 cc, mesin tersebut mampu mendistribusikan tenaga sebesar 9,6 tk dan torsi 10.5 Nm yang ditransfer ke roda belakang melalui transmisi empat percepatan manual. Guna mengimbangi daya jelajahnya, kapasitas tangki sedikit diperbesar hingga mampu menampung bahan bakar sebanyak 5,6 liter.

Tampilan klasik dengan nuansa retro tetap dipertahankan yang telah menjadi ciri khas Monkey. Agar terlihat modern, fitur keselamatan kini sudah mengaplikasi double cakram berdimensi 220 mm pada bagian depan dan 190 mm di bagian belakang.


Sistem pencahayaan pun sudah ditunjang dengan lampu LED. Begitu juga dengan speedometer yang kini telah mengadopsi LCD digital. Honda Malaysia resmi memasarkan motor ikonik ini dengan tiga pilihan warna, yakni Pearl Nebula Red, Pearl Glittering Blue, dan Banana Yellow.

Untuk pasar Indonesia sendiri, sebenarnya banyak penggemar Monkey. Sayang belum dipasarkan secara resmi, sehingga selama ini penggemarnya terpaksa mengambil langsung dari importir umum.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel