Honda Izinkan Pedrosa Jajal Motor KTM
- Tim MotoGP KTM bisa bernafas lega setelah Honda memberikan izin Dani Pedrosa menjajal motor KTM. Ini membuat persiapan pabrikan Austria tersebut dalam menghadapi musim kompetisi 2019 lebih mudah.
Pedrosa dikatakan akan mencoba motor KTM RC16 pertama kali di Sirkuit Jerez pada 18-19 Desember mendatang. Pebalap 33 tahun yang baru pensiun musim 2018 ini awalnya dikabarkan akan menjajal motor KTM pada Februari 2019, karena terikat kontrak dengan Honda hingga 2018.
Pedrosa memutuskan untuk mencoba peruntungan baru dengan menjadi pebalap tes bersama KTM. Musim terakhir Pedrosa ditutup dengan hasil yang mengecewakan sepanjang keikutsertaannya di MotoGP dengan menduduki posisi ke 11 di klasemen terakhir.
Pedrosa Bicara Soal Keputusan Pensiun Musim Ini
Keputusan memberikan izin pada mantan pebalap ini juga sudah dilakukan Ducati kepada Jorge Lorenzo yang pindah ke Honda. Lorenzo sudah menggunakan motor Honda di Valencia dan Jerez meski dia dilarang memberikan statement pada media.
Pedrosa sendiri akan bertugas memberikan masukan pada tim KTM yang tahun ini membesut pebalap Johan Zarco dan Pol Espargaro. Pedrosa bekerja bersama Mika Kallio, mantan pebalap MotoGP untuk ikut mengembangkan motor KTM di kelas MotoGP.