Keyless buat Skutik di Telkomsel IIMS 2019

Kontak keyless aftermarket Yamaha NMax

- Kunci kontak keyless ignition sedang ramai diaplikasikan di sepeda motor. Beberapa pabrikan membekali produknya dengan fitur ini karena membuat lebih mewah, serta berfungsi ganda sebagai pengaman dari maling.

Pada ajang Telkomsel IIMS 2019, konsumen dapat menemui produk aftermarket kontak keyless bernama Nine Luminos. Kunci yang ditawarkan cukup banyak dan khusus ditawarkan untuk motor-motor yang masih memakai kunci kontak standar.

Beberapa kontak keyless yang tersedia mulai Yamaha NMax, Aerox 155, Lexi, dan FreeGo. Sedangkan untuk merek Honda tersedia untuk All New Vario 125 dan 150 eSP, hingga Honda Scoopy model 2018.

Masduki, mekanik bengkel W9 di daerah Jelambar, Jakarta Barat, yang merupakan importir produk Nine Luminos mengatakan, kontak keyless ini plug and play dan keunggulannya presisi tanpa perlu mengubah apapun.

"Tidak perlu mengubah, hanya pasang. Sebelum dipasang, bagian belakang kontak keyless ini diamplas terlebih dulu, tujuannya supaya dudukannya lebih nempel," kata Masduki kepada Kompas.com, Sabtu (4/5/2019).

Masduki mengatakan komponen utama kontak keyless Nine Luminos terdiri dari tiga bagian yakni remote, kenop keyless, dan modul elektronik. Konsumen akan mendapat ketiganya saat membeli kontak keyless.

"Produk ini impor dari China. Komponen paling penting ada di bagian sensor dan modul elektroniknya yang merupakan otaknya. Dibagian kenopnya juga ada lampunya, jadi semacam penerang," katanya.

Ragam kontak keyless Nine Luminos dibanderol Rp 2 juta. Khusus promo di Telkomsel IIMS 2019 ada potongan harga menjadi Rp 1,6 juta plus gratis pemasangan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel